Rabu, 24 Oktober 2012

IHS Klaim Layar Galaxy S III Lebih Berwarna Dibanding iPhone 5



Klaim 180 derajat dikemukakan oleh IHS terkait kualitas layar Galaxy S III. Padahal sebelumnya, analis dari DisplayMate mengatakan bahwa kualitas layar iPhone 5 lebih bagus dibanding Galaxy S III. Lalu, apa yang menjadi pertimbangan dari IHS?
Hal pertama yang menjadi perhatian dari analis di IHS adalah ukuran layar yang sangat tipis. Mereka mengatakan bahwa layar Galaxy S III memiliki ketebalan hanya 1.1 milimeter. Sedangkan iPhone 5 memiliki ketebalan lebih, yakni 1.5 milimeter.
Selain itu, mereka juga mengatakan layar Galaxy S III juga memenuhi standar tingkat warna dari NTSC. Sedangkan iPhone 5 milik Apple hanya memenuhi 72 persen dari standar tersebut.
IHS juga menengarai bahwa secara spesifikasi teknis, Galaxy S III juga memiliki keunggulan lebih dibanding iPhone 5. Dikutip dari Cnet, IHS mengatakan bahwa dua teknologi terbaru pada iPhone 5, yakni layar besar dan 4G LTE, sudah banyak dijumpai pada handphone Android.

0 komentar: